Rabu, 15 Juni 2011

Sekilas Mengenai QlikView ?

Anda pasti sudah mengenal Google, Facebook, iTunes, Twitter. Mereka semua adalah produk-produk yang sudah banyak di pakai oleh masyarakat dunia dan sangat mudah digunakan. Hanya dengan ketik yang anda ingin cari dan klik pada link yang ada. DI facebook, Anda bahkan dapat menemukan teman lama Anda yang mungkin saja terhubung melalui salah satu rekan anda yang tidak anda duga ternyata sama-sama mengenal orang tersebut.

Sekarang..pikirkan Business Intelligence (BI), dunia yang sangat berbeda bukan? Bagaimana jika BI bisa seperti Facebook atau Google??

Pada umumnya BI tools  yang ada masih menggunakan konsep tradisional dimana konsep tersebut sudah ada sejak era tahun 80an. Dalam pengembangannya perlu waktu yang relatif lama dan cukup membuat frustasi, harus mempunyai pengetahuan yang mendalam dan jam terbang yang tinggi, dan juga tingkat investasi yang tinggi secara keseluruhan solusi BI. Itu semua adalah hal yang sering di dengar dalam BI dengan konsep tradisional.

QlikView sebagai software BI mempunyai konsep yang sangat berbeda dengan BI tradisional yang ada. QlikView mengubah semua itu dan dengan berbasiskan seperti  google, facebook yaitu dengan memberikan suatu informasi yang saling terasosiasi dan menghadirkan BI yang mudah dikembangkan dan mudah digunakan. Sederhana dan mudah digunakan, menempatkan bisnis user dengan kendali penuh atas informasi.

Konsolidasi
Teknologi in-memory QlikView yang sudah dipatenkan, membuat QlikView mampu dengan cepat mengambil data dari berbagai macam sumber. Sudah menggunakan Oracle, SAP, Salesforce.com, Business Objects, Cognos, Hyperion, SQL Server, MySQL, Postgre SQL, AS/400 atau Excel? Tidak masalah, QlikView dapat mengatasinya.

Pencarian
BI seperti Google akhirnya hadir. Silahkan ketika kata ataupun huruf sesuka anda, ke dalam fungsi pencarian di QlikView. Anda akan langsung mendapatkan hasilnya dan melihat bagaimana relasi antar tiap data yang saling berhubungan dari berbagai macam sumber.







Penampilan
Inilah bagian yang menyenangkan, dengan cepat kita mampu mengambil data dan menampilkan ke dalam chart QlikView. Buat pivot table, Bar Chart, Speedometer..lakukan penyesuaian agar lebih terlihat menarik. Dengan dinamis, anda bisa langsung melakukan navigasi di dalam chart tersebut, cukup hanya dengan click dan view. Itu sebabnya di sebut QlikView (bukan QlickView ataupun clickview).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar